Hubungan Antara Pencahayaan Rumah Dengan Kejadian TB Paru Di Wilayah Kerja Puskesmas Poris Gaga Lama Kecamatan Batuceper Kota Tangerang Tahun 2016

Item

Title

Hubungan Antara Pencahayaan Rumah Dengan Kejadian TB Paru Di Wilayah Kerja Puskesmas Poris Gaga Lama Kecamatan Batuceper Kota Tangerang Tahun 2016

Abstract

ABSTRAK

TB Paru termasuk salah satu prioritas nasional untuk program pengendalian penyakit karena berdampak luas terhadap kualitas hidup dan ekonomi, serta sering mengakibatkan kematian (Riskesdas, 2013). Di wilayah kerja puskesmas Poris Gaga Lama, jumlah penderita Tuberculosis Paru pada tahun 2015 adalah sebanyak 46 orang. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tangerang tahun 2015, di wilayah kerja puskesmas Poris Gaga Lama jumlah rumah yang memenuhi syarat belum mencapai target dari target 85% yaitu hanya 73,14%. Rumah yang tidak sehat merupakan faktor risiko terjadinya penyakit Tuberculosis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pencahayaan rumah dengan kejadian TB Paru di wilayah kerja Puskesmas Poris Gaga Lama Kecamatan Batuceper Kota Tangerang tahun 2016.
Design penelitian ini adalah penelitian analitik dengan jenis penelitian case control. Jumlah sampel adalah 64 sampel yang terdiri dari 32 orang (penderita TB Paru BTA (+) yang berusia > 15 tahun) sebagai kasus dan 32 orang (bukan penderita TB Paru BTA (+) yang berusia > 15 tahun) sebagai kontrol. Analisis data bivariat, untuk melihat hubungan antara variabel bebas (independen) dan variabel terikat (dependen).
Hasil analisis dengan uji statistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pencahayaan (p value = 0,012, OR = 4,200), kepadatan hunian kamar (p value = 0,040, OR = 3,400), ventilasi (p value = 0,000, OR = 7,667), kelembaban (p value = 0,024, OR = 3,667) dengan kejadian TB Paru. Sedangkan suhu tidak berhubungan dengan kejadian TB Paru.
Simpulan : Terdapat hubungan antara pencahayaaan, kepadatan hunian kamar, ventilasi dan kelembaban dengan kejadian TB Paru.
Saran : Kepada Puskesmas agar memberikan penyuluhan tentang rumah sehat, penyakit TB Paru dan PHBS. Untuk masyarakat agar selalu menerapkan PHBS dalam kehidupan sehari-hari.

Daftar bacaan : 27 (1999 – 2016)
Kata kunci : Tuberkulosis paru (TB Paru), Pencahayaan, Puskesmas.

Date Modified

Agustus 2016

list of authors

Anggraini Pri Lestari ( 145190064), Sujono, SKM, MSPH

Item sets