Pengaruh Perputaran Modal Kerja Terhadap Profitabilitas Perusahaan Manufaktur Sub Semen Di Bursa Efek Indonesia

Item

Title

Pengaruh Perputaran Modal Kerja Terhadap Profitabilitas Perusahaan Manufaktur Sub Semen Di Bursa Efek Indonesia

Abstract

PENGARUH PERPUTARAN MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUB SEMEN DI BURSA EFEK INDONESIA
( Studi Kasus PT. Holcim Indonesia Tbk. Periode Tahun 2010-2017 )

Eni Susanti
enisusanti1994@yahoo.com
Universitas Respati Indonesia ( URINDO )



ABSTRAK
Tujuan penelitian adalah untuk menguji perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas pada perusahaan cement di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perusahaan cement di Bursa Efek Indonesia kasus penelitian pada PT Holcim Indonesia Tbk. periode tahun 2010-2017. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil pengujian analisis of variance di dapat nilai f sebesar 1,430 dengan tingkat signifikan 0,358, dengan demikian model yang dihasilkan baik dan dapat digunakan untuk analisis selanjutnya. Hasil uji t secara parsial menunjukkan tingkat signifikansi yang diperoleh dari variabel bebas yaitu untuk perputaran kas sebesar -1,506, perputaran piutang sebesar 1,712, dan perputaran persediaan sebesar 0,655. Hal ini menunjukkan perputaran kas dan perputaran piutang berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas, sedang persediaan tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas.


Kata kunci: perputaran kas, perputaran piutang, perputaran persediaan dan profitabilitas

list of authors

Eni Susanti, Djaja Sampoerna

Date

5 Maret 2019

Item sets