Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Hipertensi Di Klinik Royal Medical Center Tengerang Pada Bulan Juni-Juli Tahun 2016

Item

Title

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Hipertensi Di Klinik Royal Medical Center Tengerang Pada Bulan Juni-Juli Tahun 2016

Abstract

UNIVERSITAS RESPATI INDONESIA
PROGRAM PASCASARJANA
PROGRAM STUDI ILMU KESEHATAN MASYARAKAT

Tesis, Agustus 2016

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI KLINIK ROYAL MEDICAL CENTER TANGERANG PADA BULAN JUNI-JULI TAHUN 2016

xvii + 72 halaman + 24 tabel + 3 gambar + 4 lampiran

ABSTRAK

Seseorang akan dikatakan hipertensi bila memiliki tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg dan atau tekanan darah diastolik ≥ 90 mmHg, pada pemeriksaan yang berulang. Prevalensi hipertensi di klinik Royal Medical Center adalah sebesar 20%.Tujuan penelitian ini untuk mengkaji hubungan umur, jenis kelamin beresiko, riwayat keturunan, olahraga, obesitas, status pendidikan, status pekerjaan, status perkawinan dan pendapatan dengan hipertensi di Klinik Royal Medical Center pada bulan Juni-Juli tahun 2016. Jenis penelitian adalah survei analitik dengan menggunakan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung klinik berumur 18 tahun ke atas yang berobat jalan di Klinik Royal Medical Center pada bulan Juni-Juli tahun 2016, dengan besar sampel sebanyak 210. Pengumpulan data dilakukan dengan data primer melalui wawancara dengan menggunakan kuesioner dan pengukuran tekanan darah, berat badan dan tinggi badan. Analisis data dengan univariat, bivariat, multivariat. Hasil analisis multivariat, didapatkan faktor yang berhubungan dengan hipertensi adalah umur (p=0,000; OR=8.431), pendapatan (p=0.001; OR=4.471) dan riwayat keturunan (0,031; OR=3.744) sedangkan variabel olahraga, pekerjaan dan pendidikan merupakan variabel confounding. Umur merupakan faktor dominan yang berhubungan dengan hipertensi. Disarankan kepada Depkes, Dinkes, Puskesmas untuk meningkatkan upaya program promotif, preventif penyakit hipertensi, begitupun Klinik Royal Medical Center, yang lebih dikhususkan lagi kepada pasien-pasien rawat jalan terutama yang mempunyai faktor resiko hipertensi.




Kata kunci :Hipertensi, Umur, pendapatan, riwayat keturunan
Daftar pustaka 21 : (2008-2015)

list of authors

Eni Nuraeni
Prof. Dr. dr. Buchari Lapau, MPH
Boga Hardhana, S.Si, MM

Date

september 2016

Item sets