Kepuasan Pasien Rawat Inap Terhadap Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit MH Thamrin Cileungsi Bogor Tahun 2017

Item

Title

Kepuasan Pasien Rawat Inap Terhadap Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit MH Thamrin Cileungsi Bogor Tahun 2017

Abstract

Abstrak

Mutu pelayanan dan kepuasan pasien merupakan suatu kesatuan yang sulit dipisahkan, dikarena mutu pelayanan yang diberikan berpengaruh langsung terhadap kepuasan pasien. Untuk mencapai mutu pelayanan yang bermutu baik unit rawat inap di rumah sakit MH Thamrin Cileungsi tidak mudah, karena banayk hambatan dan masalah yang harus dihadapi untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan analisa untuk mengetahui gambatran factor factor yang mempengaruhi kepuasan pasien sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan bermutu. Berdasarkan hasil tersebut rumah sakit MH Thamrin Cileungsi Bogor harus berupaya menjaga dan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan baik dalam bidang teknis, medis maupun administrasi kesehatan sehingga pasien merasa puas (clien satisfaction) dengan pelayanan kesehatan di rumah sakit MH Thamrin Cileungsi Bogor.
Penelitian ini menggunakan data primer dan data yang diambil langsung dari responden dengan alat ukur kuesioner, tehnik pengambilan proposional sampel yang bertujuan untuk mengetahui apa saja yang mempengaruhi mutu pelayanan yang diberikan oleh petugas terhadap kepuasan pasien di rumah sakit MH Thamrin Cileungsi Bogor. Untuk mengetahui hal tersebut maka digunakan tehnik analisa univariat dan bivariat (chi square). Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 136 responden. Tehnik pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner / angket. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variable karakteristik responden ( umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, tempat tinggal / jarak ) sangat signifikat terhadap kepuasan pasien. Sedangkan berdasarkan 5 dimensi (Tangible, Reliability, Responsivenes, Assurance, Emphaty) didapatkan pada dimensi reliability tingkat kepuasan pasien sangat rendah 39.7% atau sebanyak 54 responden dari jumlah 136 responden dan berdasarkan penelitian tersebut pasien yang merasa puas dengan mutu pelayanan yang diberikan sebanyak 50.2% dan dalam dimensi 1 variabel (Tangible, Reliability, Responsivenes, Assurance, Emphaty) tidak signifikat artinya tidak tidak mempunyai hubungan yang bermakna.

Kata Kunci : Kepuasan Pasien Terhadap Pelayanan Rumah Sakit
Jumlah Referensi : 15 Buku (Tahun 2010 s/d Tahun 2017)

list of authors

Yoandalita (135100073)
dr. Noegroho Iman Santosa, SKM

Date Modified

September 2017

Item sets