Hubungan Faktor Ibu Dan Lingkungan Dengan Diare Pada Balita di Wilayah Kecamatan Cipayung Jakarta Timur Tahun 2017

Item

Title

Hubungan Faktor Ibu Dan Lingkungan Dengan Diare Pada Balita di Wilayah Kecamatan Cipayung Jakarta Timur Tahun 2017

Abstract

ABSTRAK

Penyakit diare merupakan salah satu penyebab morbiditas dan mortalitas di dunia, hal ini dikarenakan masih tingginya angka kesakitan diare yang menimbulkan kematian terutama pada balita. Kejadian diare pada balita di Wilayah Puskesmas Kecamatan Cipayung Jakarta Timur tahun 2015-2016 terjadi peningkatan sebanyak 3,58 %. Faktor lingkungan yang buruk dapat menyebabkan seorang balita terkena diare. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan diare di wilayah puskesmas kecamatan cipayung jakarta timur tahun 2017.
Metode penelitian menggunakan pendekatan cross sectional yang bersifat kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah balita yang didiagnosa menderita diare yaitu sebanyak 196 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Analisis statistik menggunakan uji chi square.
Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara faktor tingkat perilaku ibu (p=0,035), tingkat pengetahuan ibu (p=0,034), dan sarana jamban (p=0,043) dengan diare pada balita di wilayah puskesmas kecamatan cipayung jakarta timur tahun 2017. Tidak Ada hubungan antara faktor sumber air minum (p=0,332), faktor tempat pengelolaan sampah rumah tangga (p= 0,296) dengan diare pada balita di wilayah puskesmas kecamatan cipayung jakarta timur tahun 2017. Disarankan pada petugas kesehatan agar memberikan penyuluhan pada masyarakat tentang penggunaan penggunaan jamban dengan benar dan menjaga kebersihan jamban, dan juga ibu harus selalu mengingatkan agar anak-anaknya tidak jajan di sembarangan tempat

Kata kunci : Diare Pada Balita
Daftar pustaka : 40 (2000-2017)

list of authors

Bernadeta Else Purnamasari (155190009)
Dr. dr. Yongky, SpKJ, MM, MKes

Date Modified

Agustus 2017

Item sets