HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN EFIKASI DIRI DENGAN PERILAKU SEKSUAL BERISIKO DI SMK BHM BEKASI TAHUN 2016

Item

Title


HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN EFIKASI DIRI DENGAN PERILAKU SEKSUAL BERISIKO DI SMK BHM BEKASI TAHUN 2016

Abstract

xv + 62 Halaman + 8 Tabel + 2 Bagan + 4 Lampiran
ABSTRAK
Perilaku seks pra nikah dipengaruhi oleh banyak hal. Hasil studi pendahuluan terhadap 10 siswa/siswi diketahui sebesar 62,5% siswa/siswi SMK BHM Bekasi menyatakan bahwa perilaku seksual pra nikah seperti berpegangan tangan, berciuman bibir, berpelukan dengan pacar serta petting adalah suatu hal yang wajar. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya dan dapat dijelaskan hubungan Pengetahuan dan Efikasi diri dengan perilaku seksual berisiko di SMK BHM Bekasi Tahun 2016.
Jenis penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Waktu penelitian dilakukan pada bulan April-Mei 2016.” Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa-siswi kelas X di SMK BHM Bekasi sebanyak 251 orang. Sampel berjumlah 79 orang.
Hasil penelitian bahwa perilaku seksual berisiko pada remaja di SMK BHM terdapat 20 orang (25,3%) melakukan seks berisiko. Hasil uji statistik dengan chi-square didapatkan variabel yang berhubungan perilaku seksual berisiko adalah pengetahuan (pvalue = 0,000) dan efikasi diri (pvalue = 0,000).
Simpulan penelitian ini adalah sebagian kecil responden yang melakukan seks bebas ada (25,3%). Disarankan institusi sekolah untuk memberikan pengetahuan seksual remaja yang baik dan benar dalam kaitannya mencegah perilaku seksual berisiko.

Kata Kunci : Pengetahuan, Efikasi diri dan perilaku seksual berisiko
Daftar Pustaka : 27 (2003-2016)

list of authors

Rika
Sri Widodo,SE,MKes

Date

Agsutsu 2016

Item sets