Penilaian Risiko Keselamatan Kerja Pada Kegiatan Welding (Pengelasan) Di Bagian Penunjang Produksi PT Wijaya Karya Industri Dan Konstruksi Tahun 2018

Item

Title

Penilaian Risiko Keselamatan Kerja Pada Kegiatan Welding (Pengelasan) Di Bagian Penunjang Produksi PT Wijaya Karya Industri Dan Konstruksi Tahun 2018

Abstract

ABSTRAK

Latar Belakang. Manajemen risiko merupakan metode yang sistematis yang terdiri dari menetapkan konteks, mengidentifikasi, meneliti, mengevaluasi, perlakuan, monitoring dan mengkomunikasikan risiko yang berhubungan dengan kegiatan pengelasan. Tujuan penelitian ini mengetahui gambaran identifikasi bahaya, analisis risiko, evaluasi risiko dan pengendalian risiko pada pekerjaan pengelasan (welding) di bagian penunjang produksi PT WIKA IKON. Penilaian risiko ini dilakukan dengan menganalisis nilai konsekuensi dan kemungkinan kemudian dibandingkan dengan standar level risiko kualitatif risk matrix ISO 31000:2009. Metode. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat Observasional dan dianalisis secara deskriptif yang didukung dengan wawancara mendalam yang dilakukan 1 Safety Officer dan 2 Pekerja pengelasan, dokumentasi, dan observasi langsung. Hasil dan Kesimpulan dari penelitian ini didapatkan adanya level risiko yang dimiliki pada tahapan kerja didapatkan 22 risiko yang meliputi level : 4 very high, 14 high, 4 medium. Dengan adanya nilai tingkat risiko, penulis dapat mengevaluasi upaya pengendalian risiko di bagian penunjang produksi PT WIKA IKON lakukan. Apakah pengendalian yang sudah ada sesuai atau tidak dengan standarnya. Saran. Penulis dapat merekomendasikan pengendalian risiko yang sesuai dengan standarnya seperti menggunakan APD, administrative control dan rekayasa engineering .

Daftar Bacaan : 24 (1996-2018)
Kata Kunci : Pengelasan, AS/NZS ISO 31000:2009, Penilaian Risiko

list of authors

Yuni Nur Alifah (145100034)
Dr. dr. Yongky, Sp.KJ, MM, M.Kes

Date Modified

Agustus 2018

Item sets